Manusia dan Keadilan
Pengertian Keadilan
Keadilan itu adalah pengakuan dan pelakuan yang seimbang antara hak-hak dan kewajiban. Keadilan terletak pada keharmonisan menuntut hak dan menjalankan kewajiban. Atau dengan kata lain, keadilan adalah keadaan bila setiap orang memperoleh apa yang menjadi hak nya dan setiap orang memperoleh bagian yang sama dari kekayaan bersama.
Negara kita mempunyai keadilan yang cukup memprihatinkan. Seorang nenek yang hanya mencuri tiga biji buah kakao harus dipenjara selama 1 bulan 15 hari. Saat sidang pun sang nenek tak didampingi pengacara karena kemampuan finansialnya. Banyak sekali berita seperti ini di stasiun televisi kita.
Berkacalah pada diri kita sendiri. Apakah kita bisa memberikan keadilan yang layak dan benar pada orang lain? Apakah kita sudah menegakkan keadilan di lingkungan sekitar kita? Cukup dengan pikiran tersebut kita bisa menjadi manusia yang akan memiliki pertimbangan yang matang sebelum menghakimi orang lain. Karena dengan sedikit tindakan yang menghakimi, kita bisa membuat orang lain menjadi sengsara.
Jadi, mari kawan! Mulai sekarang, tingkatkan rasa keadilan dalam diri kita.
0 comments:
Makasi atas komentarnya.